Skip to main content

Among US Avatar Maker, Membuat Karakter Jadi Unik

.

Cara Membuat Karakter Among US dengan Avatar Maker — Bukan jadi rahasia lagi kalau game Among Us memiliki karakter yang sangat ikonik.

among us avatar maker roblox picrew
among us avatar maker roblox picrew

Wujud para Crewmate dan Impostor dalam game Among Us tersebut kini telah diadaptasi menjadi stiker Whatsapp, boneka, sampai kaos sekalipun.

Karakter game Among Us tersebut juga bisa Anda jadikan avatar. Avatar tersebut nantinya bisa Anda pakai untuk foto profil sosial media atau untuk keperluan lainnya.

Bila penasaran bagaimana cara membuat avatar Among Us, maka Anda bisa simak tulisan kali ini.

Jika Anda ingin membuat avatar dari karakter Among Us, maka Anda bisa menggunakan aplikasi avatar maker.

Cara Membuat Karakter Among US Dengan Aplikasi Avatar Maker

Aplikasi yang kami sarankan merupakan aplikasi New Among Us Maker yang sangat mudah digunakan. Berikut merupakan cara menggunakan aplikasi New Among Us Maker:

  1. Download aplikasi New Among Us Maker terlebih dulu di Google Play Store. Anda bisa klik link berikut untuk mendownload New Among Us Maker dari Play Store.
  2. Buka aplikasi Among Us avatar maker, lalu tekan tombol Iniciar untuk mulai membuat avatar Among Us. 
  3. Selanjutnya Anda bisa mendesain avatar yang Anda inginkan dengan menambahkan background, warna karakter, skin, hat, dan juga pet.  
  4. Untuk menambahkan background Anda bisa tekan tombol panah ke kanan atau ke kiri pada menu Background. Anda juga bisa menekan tombol panah pada menu lain untuk menambahkan warna karakter, skin, hat, dan juga pet. 
  5. Jika ingin menambahkan tulisan Impostor atau Cremate maka Anda bisa tekan tombol Tag yang ada di pojok kiri atas. 
  6. Tekan tombol download untuk mengunduh avatar Among Us yang sudah Anda buat. 
  7. Anda perlu crop avatar Among Us yang sudah Anda buat dengan menggunakan aplikasi editing, sebab akan muncul tulisan dibawah avatar yang sudah Anda download tersebut. 
  8. Jika Anda ingin menambahkan nama pada avatar tersebut maka Anda bisa menggunakan aplikasi edit foto seperti PixelLab untuk menambahkan nama.

Jika Anda tidak ingin membuat avatar Among Us melalui aplikasi, maka Anda bisa membuat avatar Among Us melalui website.

Website Among Us Avatar Maker

Dengan menggunakan website Among Us ini, maka Anda bisa membuat avatar Among Us dengan lebih mudah. Berikut merupakan cara menggunakan website Among Us avatar maker:

  1. Anda bisa kunjungi website Among Us avatar maker di https://www.amongusavatarmaker.com/
  2. Di bawah karakter Among Us terdapat tombol background, warna karakter, skin, hat, dan juga pet.
  3. Tekan tombol-tombol tersebut, lalu pilihlah hat, skin, dan warna apa yang ingin Anda gunakan. 
  4. Jika karakter Among Us sudah sesuai dengan yang Anda inginkan, maka Anda bisa menekan tombol Download untuk mengunduhnya.
  5. Karena avatar belum memiliki nama, maka Anda bisa tambahkan sendiri nama avatar Among Us tersebut menggunakan aplikasi editing seperti PixelLab.

Itulah Among Us avatar maker yang kami rekomendasikan untuk Anda. Segera praktekkan cara membuat avatar Among Us yang sudah kami sajikan diatas.

Sekian dulu artikel tentang Among Us avatar maker ini, semoga dengan adanya artikel ini Anda bisa membuat avatar Among Us sendiri.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar